Welcome to my blog, hope you enjoy reading :)
RSS

Sabtu, 13 Agustus 2011

Welcome to My New Campus

Enggak kerasa aku bukan seorang pelajar SMA lagi. Tercatat dari bulan Juli kemarin aku udah jadi alumni SMA Negeri 2 Bojonegoro. Ambil ijazah danem udah deh keluar. Setelah dafta tes di negeri, di bela-belain harus tersiksa 4 hari 3 malam di rumah saudara buat ikut tes hidup mati, ehh alhasil tetep aja enggak lolos. Betapa kasihannya diriku...-_-"
Tapi dalam waktu yang hampir bersamaan, hari itu juga adalah pengumuman tesku di tempat lain. Nekat sih sebenarnya ikut tes di sekolah swasta ini, tapi apa salahnya dicoba. berspekulasi mungkin aja ada jalan dengan ikut tes itu. Dan ternyata benar, aku di terima pada jurusan S1 Sistem Informasi yang dari awal aku pengen banget di jurusan itu. Yaahh walaupun aku gak pinter web desain lho :D
Sekolah ini yang buat aku terinspirasi untuk jadi ahli programer komputer. Moga aja bisa terkabul yak..hehe
Bakal susah sih menyesuaikan diri di sini yang notabene aku satu-satunya maba dari sekolahku. Tempat dimana aku kos juga menjadikan aku satu-satunya maba, cuma ada senior dan alumni. hah.. apa boleh buat, kemauan orang pasti akan di uji terlabih dahulu, dan aku anggap ini sebuah ujian sementara menuju kesuksesan..
Oyaa..dari tadi aku cuma ngomongin curhatanku doang dan belum nyebutin dimana aku diterima. Yaa.. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Teknik Komputer yang lebih dikenal sebagai STIKOM Surabaya.
Well.. sekarang aku cuma bisa berucap dalam hati "Welcome to my Campus..." :D

0 komentar:

Posting Komentar